Layanan jejaring sosial dari Google yang bertajuk Google+ telah diluncurkan Google pada beberapa usernya untuk mencoba Google+.
Google+ adalah jawaban sang raksasa internet terhadap dominasi Facebook, situs jejaring terpopuler di dunia. Google+ adalah upaya untuk menyegarkan jejaring sosial di perangkat mobile maupun web.
Dikutip dari TechRadar, layanan ini berbasis sepenuhnya pada konsep berbagi. Tidak hanya foto atau link, namun juga informasi menarik serta partisipasi dalam video chat.
"Google+ adalah proyek yang bertujuan untuk membuat aktivitas berbagi di web mirip dengan apa yang terjadi di dunia nyata, Anda berbagi sesuatu yang berbeda dengan orang yang berbeda-beda," ucap Vic Gundotra dari Google.
Source
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment