Tuesday, July 26, 2011

Takeshi Kaneshiro Sudah Menikah?

Aktor 'House of Flying Daggers' itu memang tidak pernah mau kehidupan pribadinya jadi konsumsi media. Namun beberapa waktu lalu ada seorang perempuan muda memiliki nama belakang Kaneshiro. Padahal Takeshi tak punya saudara perempuan sama sekali.

Seorang pemilik toko teppanyaki di Taiwan mengklaim Takeshi adalah langganan setianya. Ia mengaku kaget setelah beberapa hari lalu Takeshi datang bersama seorang perempuan yang dipercaya sebagai istri dari aktor berusia 37 tahun itu. Hal itu terungkap setelah sang perempuan membayar makanan dengan kartu kredit dengan nama belakang Kaneshiro.

Dilansir Xin MSN, perusahaan Takeshi membantah rumor tersebut. Menurut mereka, setiap kali Takeshi berada di Taiwan, seluruh tagihan makannya dibayar perusahaan.

Source

No comments:

Post a Comment